Bermediasi- Everton berhasil mengalahkan tim tamu Tottenham Hotspur di pekan pertama Liga Inggris, 1-0. James Rodriguez menjalani debut yang cukup oke!
Pada Minggu (13/9) malam WIB, tersaji Tottenham Hotspur vs Everton yang merupakan salah satu pertandingan di pekan pertama Liga Inggris musim 2020/2021. Everton bisa membawa pulang kemenangan dan mengamankan tiga poin, lewat gol yang dicetak oleh Dominic Calvert-Lewin di menit ke-55.
Cuplikan pertandingan tersebut bisa disaksikan via Mola TV. Dengan cara, klik link berikut ini.
James Rodriguez pun tampil dalam laga itu sebagai pemain debutan. Dia bermain di pos sayap kanan dan tampil cukup gemilang.
Opta mencatat, James Rodriguez mampu melesakkan lima peluang. Akan tetapi sayangnya, tak satu pun yang berujung gol.
Akan tetapi, jumlah peluang tersebut merupakan suatu hasil yang sudah positif. Sebab, James Rodriguez kini sejajar dengan Alexis Sanchez sebagai pemain debutan yang mampu menciptakan banyak peluang di pertandingan pertama di Premier League.
Seperti diketahui, James Rodriguez merupakan rekrutan terbaru Everton di bursa transfer musim panas ini. Pemain asal Kolombia itu didatangkan dari Real Madrid yang diyakini seharga 20 juta paun atau setara Rp 383 miliar.
Pemain berusia 29 tahun itu reuni bersama Carlo Ancelotti, yang dulu merupakan mantan pelatihnya di Bayern Munich. James Rodriguez akhrinya mencoba liga yang baru, setelah sekitar enam tahhun berseragam Real Madrid (plus sempat dipinjamkan ke Munich).
Bisa terus mengukir kisah manis bersama Everton, James Rodriguez?
0 Response to "Boleh Juga James Rodriguez"
Post a Comment