Adu Nyali! Wuhan yang Paling Ingin Dikunjungi Wisatawan China



Bermediasi- Wuhan menjadi kota pertama yang terinfeksi virus Corona. Tak disangka, kini Wuhan dinobatkan menjadi tujuan nomor 1 yang ingin didatangi warga China setelah pandemi berakhir.

Dikutip dari CNN Travel, untuk mengetahui keinginan perjalanan dan tren wisatawan selama wabah COVID-19, Pusat Penelitian Pariwisata Akademi Ilmu Sosial China dan Pusat Penelitian Industri Budaya dan Pariwisata Tencent melakukan sebuah studi. Hasilnya, cukup mengejutkan.

Dari 15.163 kuesioner, lebih dari 20 juta posting di akun media sosial dan forum, serta berbagai wawancara mendalam yang dilakukan, Wuhan menyalip Beijing menjadi kota domestik teratas di daftar keinginan wisatawan China setelah virus Corona berakhir. Padahal, Wuhan menjadi kota pertama terinfeksi virus Corona yang kini menyebar hampir ke seluruh dunia.

Jika sekarang menempati urutan pertama, pada survei yang dilakukan saat Desember 2019 hingga pertengahan Januari 2020, Wuhan menempati urutan ke delapan. Tempat kedua diduduki oleh kota Chongqing.

Sebuah tagar bertuliskan "Wuhan menjadi kota teratas yang ingin dikunjungi setelah epidemi" menjadi trending topik di Weibo. Terdapat 25.000 diskusi dan 270 juta viewers.

"Saya pikir alasan sebenarnya mengapa netizen ingin mengunjungi Wuhan adalah untuk melihat kota yang telah mengalami momen bersejarah. Situasi epidemi telah membekas di benak kami. Kami melihat ketekunan orang-orang Wuhan," tulis seseorang di Weibo dengan dilanjutkan dengan tagar.

Sedangkan Hubei, di mana Wuhan berada menjadi provinsi nomor dua yang paling ingin dikunjungi setelah Beijing. Sebelum wabah Corona melanda, Hubei tidak pernah masuk ke 10 besar yang menjadi tujuan wisatawan. Shennongjia, area hutan 3.253 km persegi di Hubei dan Yellow Crane Tower di Wuhan juga naik ke 20 tempat wisata teratas yang ingin dikunjungi.

"Dapat dikatakan bahwa hasil penelitian mewujudkan emosi yang mendalam dari orang-orang dari seluruh negeri, mengungkapkan keprihatinan publik dan dukungan terhadap 'kota pahlawan'," kata Direktur Pusat Penelitian Pariwisata.

Secara internasional, Thailand menjadi tujuan yang paling ingin dikunjungi masyarakat China pada 2020 setelah itu Rusia lalu Jepang. Setelah wabah, Amerika Serikat yang menjadi urutan teratas telah keluar dari 10 besar.

Menurut penelitian, pandemi akan mempengaruhi beberapa kebiasaan perilaku dan juga rencana perjalanan. Sekitar sepertiga orang yang diwawancara mengatakan bahwa mereka akan mulai berwisata kembali dalam tiga hingga enam bulan setelah pandemi berakhir.

UPDATE TERSEDIA LIVECHAT POKER757 
DENGAN VERSI ANDROID & IOS
KLIK DI BAWAH INI


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Adu Nyali! Wuhan yang Paling Ingin Dikunjungi Wisatawan China"

Post a Comment