Bermediasi- Pencurian kendaraan tentu bisa terjadi kapan sana dan di mana saja. Tapi ada 'waktu favorit' buat pencuri itu melakukan aksinya. Kapan?
Malam hari jadi waktu paling sering terjadi pencurian mobil. Saat gelap aksi mencongkel dan membawa kabur mobil lebih minim risiko. Apalagi si pemilik kendaraan kemungkinan besar sudah terlelap.
Kalau ada jam favorit pelaku curanmor beraksi, itu adalah pada pukul 2-3 dinihari.
"Tapi kalau biasanya waktu favorit yang mereka pilih adalah antara jam 2-3 dini hari saat kebanyakan orang terlelap tidur," kata Service Manager Auto2000, Suparna kepada detikcom melalui pesan singkat pada detikOto.
Memiliki kamera pengawas (CCTV) di rumah akan membantu mengurangi risiko jadi korban pencurian kendaraan. Soalnya pelaku pencurian biasanya butuh melakukan survey lebih dulu sebelum beraksi menggondol mobil.
"Kemudian biasanya kalau mereka kesulitan melakukan aksinya karena ada pengaman yang bagus biasanya mereka akan rapikan mobil dulu, ditinggal dan kembali lagi pada waktu aman berikutnya dengan part atau peralatan yang lebih memudahkan aksinya," jelas Suparna.
"Lebih baik lagi pasangkan kamera yang terkoneksi dengan perangkat gadget yang mana bila ada gerakan mencurigakan di sekitar kendaraan maka akan ada pemberitahuan di gadget. Sehingga antisipasinya pasti akan lebih tepat juga," tuturnya.
Pemasahan GPS pada mobil atau kunci ganda akan sangat membantu menghindari jadi korban pencurian. Hal sederhana lain yang bisa dilakukan adalah memasang cover mobil.
"Jangan lupa pemasangan cover mobil yang bagus, selain menambah keamanan juga bisa melindungi cat kendaraan dari bercak akibat debu yang disertai hujan dan panas matahari," tutupnya.
UPDATE TERSEDIA LIVECHAT POKER757
DENGAN VERSI ANDROID & IOS
KLIK DI BAWAH INI
0 Response to "Hati-hati! Ini Jam Favorit Aksi Pencurian Mobil"
Post a Comment